Postingan

Bakteri Listeria Monocytogenes

Gambar
Bakteri Listeria Monocytogenes, Gambar Kompas.com Bakteri Listeria Monocytogenes ini dapat menyebabkan infeksi dan penyakit listeriosis.  Listeria atau listeriosis merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri Listeria monocytogenes (L. monoctogenes).  Bakteri ini dapat hidup di lingkungan lembap, tanah, air, vegetasi yang membusuk, dan hewan.  Bakteri Listeria monocytogenes merupakan salah satu bakteri yang tersebar luas di lingkungan pertanian baik di tanah, tanaman, silase, fekal, limbah, dan air.   Bakter L. monoctogenes juga dapat bertahan hidup dan tumbuh di pendingin udara atau makanan yang diawetkan. Ketika seseorang mengonsumsi makanan yang terkontaminasi bakteri L. monoctogenes, mereka akan mengembangkan penyakit listeriosis. Bakteri Listeria merupakan bakteri gram positif yang dapat tumbuh baik di tempat aerob (dengan adanya oksigen) maupun anaerob (tanpa adanya oksigen). Terdistribusi luas di lingkungan seperti tanah, air, dan di pakan ter